7 Bisnis Fuji, Rambah Dunia Fashion Hingga Minuman Boba, Hingga Penghasilannya Hampir Menyentuh 1 M Perbulan
Bisnis Fuji menarik untuk diketahui. Adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fujianti Utami ini sedang naik daun. Alhasil netizen pun penasaran dengan kehidupan pribadi Fuji termasuk bisnis Fuji.
Semenjak namanya semakin populer, Fuji mendapatkan banyak tawaran bisnis di dunia hiburan maupun yang lainnya. Bagi yang penasaran apa saja bisnis Fuji. Yuk simak bisnis Fuji dibawah ini yang dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (11/10/2022).
Bisnis Fuji
1. Endorse
Bisnis Fuji yang pertama yaitu Endorse. Aktif di media sosial seperti Instagram, Fuji yang menjadi publik figur kebanjiran followers. Dia pun mendapat banyak endorse produk-produk terkenal di Instagramnya seperti pakaian hingga preset lightroom.
2. YouTube
Bisnis Fuji selanjutnya ada YouTube. Lewat kanal YouTubenya yaitu 'Fuji an' dia membagikan banyak konten menarik, apalagi saat ini dia tengah berpacaran dengan Thariq Halilintar yang merupakan adik dari Atta Halilintar. Dia pun mendapat gaji Adsense melalui channel YouTubenya.
3. Bintang Tamu
Bisnis Fuji berikutnya yakni menjadi bintang tamu. Awalnya Fuji menjadi bintang tamu di berbagai macam program acara televisi terkait dengan kedua mendiang kakaknya. Namun belakangan Fuji diundang sebagai seorang seleb. Tidak hanya di televisi, Fuji juga sering diundang di beberapa kanal youtuber besar, seperti, Ria Ricis, Atta Halilintar, hingga Ruben Onsu.
4. Brand Ambassador
Bisnis Fuji yang ke empat adalah Brand Ambassador. Fuji dipercaya menjadi Brand Ambassador dari beberapa produk terkenal seperti produk kecantikan kepunyaan Crazy Rich Malang. Fuji juga dipercaya menjadi BA dari toko handphone milik
5. Film
Bisnis Fuji lainnya yaitu main film. Fuji debut akting di layar lebar dalam film Bukan Cinderella. Film ini diadaptasi dari sebuah novel miliki Dheti Azmi. Dalam film tersebut dia berperan menadi pemeran utama sebagai sosok Amora.
6. Fashion
Bisnis Fuji selanjutnya ada bisnis fashion. Dia dan kedua kakak kandungnya, Frans dan Fadly meneruskan bisnis fashion milik almarhum Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Vanesha Wear. Produk yang dijual yakni baju hingga sandal.
7. Bisnis Minuman
Bisnis Fuji yang terakhir yakni bisnis minuman. Pacar Thariq Halilintar ini baru saja membuka bisnis minuman boba, Street Boba. Ini merupakan proyek kerjasamanya bersama Jovi Adhiguna dan Nikmat Group.